Liga Indonesia

Piala Walikota Solo: Robert Rene Alberts Tentukan Pemain Usai Lawan PSKC Cimahi

Selasa, 15 Juni 2021 08:55 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, akan segera menentukan pemain-pemain untuk ke Piala Walikota Solo. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, akan segera menentukan pemain-pemain untuk ke Piala Walikota Solo.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, akan menentukan daftar pemain untuk dibawa mengikuti turnamen pramusim Piala Walikota Solo 2021, setelah pertandingan uji coba mengahadapi PSKC Cimahi.

Pertandingan uji coba Persib menghadapi klub Liga 2 tersebut rencananya akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Selasa (15/06/21).

Robert menambahkan, pada turnamen pramusim Piala Walikota Solo 2021, skuat Maung Bandung rencananya hanya akan membawa sebanyak 20 pemain. Namun, ia belum menentukan daftar nama pemainnya yang akan dibawa, karena akan melihat dulu kondisi dan kesiapan pasukannya.

"Iya lawan PSKC, kami akan memantau siapa yang akan bergabung dengan tim ke Solo, 20 pemain," kata Robert Rene Alberts saat konferensi pers secara virtual setelah memimpin latihan, Senin (14/06/21).

Sejauh ini menurut Robert, beberapa anak asuhnya yang sempat mengalami cedera, kondisinya sudah berangsur pulih dan rencananya akan diturunkan pada pertandingan menghadapi PSKC Cimahi. Jadi, akan banyak pilihan pemain di tim kebanggaan Bobotoh.

Meski begitu, untuk Wander Luiz, kemungkinan besar tidak akan diturunkan pada pertandingan uji coba menghadapi tim asuhan pelatih Robby Darwis. Pasalnya, striker asal Brasil tersebut masih mengalami keluhan di bagian punggungnya.

"Jadi seperti yang sudah saya katakan, itu tergantung pemain yang sedang cedera seperti Beckham, Luiz, beruntung Ezra sudah pulih dari diare dan Esteban juga sudah pulih. Jadi, kami sudah siap dan lebih banyak pilihan sekarang," ungkap Robert Rene Alberts.