Liga Indonesia

Dewa United Mundur dari Piala Walikota Solo, Ini Kata Pelatih RANS Cilegon FC

Selasa, 22 Juni 2021 17:28 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Dewa United
Skuat Dewa United. Copyright: © Dewa United
Skuat Dewa United.

FOOTBALL265.COM - Salah satu peserta Piala Walikota Solo 2021, Dewa United dilaporkan mengundurkan diri. Hal itu membuat calon lawan, RANS Cilegon FC bisa saja langsung ke babak semifinal. 

Menanggapi hal itu, pelatih RANS Cilegon, Bambang Nurdiansyah memilih menyerahkan ke panitia. Sejatinya, dia  tak memprioritaskan hasil di Piala Walikota Solo.

Bagi Bambang Nurdiansyah, ajang pramusim itu seharusnya jadi kesempatan bagus bagi timnya dan Dewa United untuk melihat perkembangan jelang Liga 2 2021. Jadi, eks pelatih Persita itu menghargai keputusan tim lawan. 

"Sebenarnya ini menguntungkan bagi kedua tim. Pra kompetisi ini kan buat evaluasi tim sebelum liga, disana ada Persis Solo, PSG Pati, jadi saya gak ada masalah," tutur coach Banur sapaan akrab Nurdiansyah.

"Bagi saya, ini membantu persiapan tim karena ajang Piala Walikota Solo bukan segalanya, tapi buat evaluasi," lanjutnya.