In-depth

3 Bintang Seria A Italia yang Bisa Jadi Pengganti Achraf Hakimi di Inter Milan

Kamis, 24 Juni 2021 19:54 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Fonte/Getty Images
Alessandro Florenzi (AS Roma) salah satu kandidat pengganti Achraf Hakimi di Inter Milan Copyright: © Fonte/Getty Images
Alessandro Florenzi (AS Roma) salah satu kandidat pengganti Achraf Hakimi di Inter Milan
3 Pemain Rival Serie A Italia

1. Manuel Lazzari (Lazio)

Manuel Lazzari merupakan andalan Simone Inzaghi saat membesut Lazio. Musim lalu, ia mengisi sektor wing back kanan Lazio dengan catatan 2 gol dan 6 assist dari 32 laga di Serie A Italia.

Sudah terbiasa bermain dalam pola 3-5-2 dan familier dengan Inzaghi, Manuel Lazzari menjadi salah satu opsi terbaik. Dilansir Sempre Inter, Inzaghi bahkan sudah meminta manajemen klub mendatangkannya.

Di sisi lain, Lazio sendiri sudah siap menjualnya karena ia dinilai tidak sesuai dengan skema Maurizio Sarri yang lebih suka memainkan pola 4 bek.

2. Alessandro Florenzi (AS Roma)

Alessandro Florenzi terbuang dari skuat AS Roma dalam 2 musim terakhir. Terbaru, ia dipinjamkan ke Paris Saint-Germain pada musim lalu. Situasi ini pun diyakini belum akan berubah pada musim depan.

Meski selama di Roma dan PSG ia lebih kerap dijadikan full back kanan, Alessandro Florenzi sejatinya bisa bermain di sejumlah posisi berbeda di sisi kanan lapangan, termasuk wing back.

Dengan pengalaman dan kualitas yang sudah terbukti serta fakta bahwa ia tak lagi dibutuhkan AS Roma, Florenzi bisa menjadi opsi yang menarik bagi Inter Milan.

3. Nahuel Molina (Udinese)

Satu lagi bintang yang belakangan ini dikaitkan dengan Inter Milan adalah Nahuel Molina, bek kanan Udinese. Bintang Argentina itu memang tampil apik musim lalu dengan 2 gol dan 5 assist dari 29 laga Serie A Italia.

Penampilan apiknya bahkan membuahkan panggilan ke timnas Argentina untuk Copa America, meski ia baru menjalani debut bersama Albiceleste awal bulan ini.

Terbiasa tampil sebagai wing back kanan di Udinese dan punya kemampuan membantu serangan yang baik, Nahuel Molina dinilai sesuai dengan kebutuhan Inter Milan. Apalagi, banderol Molina juga terbilang murah dibandingkan kandidat lainnya.

Dengan usianya yang baru 23 tahun, Molina juga bisa menjadi aset jangka panjang bagi Nerazzurri.