Liga Italia

Deretan Bintang Turki Pendahulu Hakan Calhanoglu di Inter Milan: 4 Nama Gagal Total

Kamis, 24 Juni 2021 15:53 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
 Copyright:

FOOTBALL265.COM – Hakan Calhanoglu resmi meninggalkan AC Milan untuk bergabung dengan Inter Milan. Menariknya, 5 bintang Turki pendahulunya di Nerazzurri justru gagal total.

Di tengah meriahnya Euro 2020, kabar mengejutkan datang dari bursa transfer Serie A Italia. Peraih scudetto musim lalu, Inter Milan, resmi memboyong Hakan Calhanoglu dari rival sekota, AC Milan.

Pemain asal Turki itu diboyong secara gratis mengingat kontraknya bersama Rossoneri akan habis akhir bulan ini, dan diikat kontrak hingga Juni 2024 oleh Nerazzurri.

Calhanoglu sendiri diproyeksikan untuk menggantikan peran Christian Eriksen di skuat Inter. Seperti diketahui, masa depan Eriksen memang diragukan setelah mengalami henti jantung saat membela Denmark di Euro 2020.

Di sisi lain, dengan pemahaman Calhanoglu terkait Serie A Italia mengingat ia sudah 4 musim bermain untuk AC Milan, sang gelandang dinilai bisa jadi pengganti yang tepat untuk Eriksen.

Kehadirannya pun diharapkan bisa memudahkan pelatih Simone Inzaghi menjalani musim perdananya membesut Inter Milan. Seperti diketahui, Inzaghi juga baru saja ditunjuk menggantikan Antonio Conte yang hengkang dari tim.

Dengan resmi bergabung ke Inter Milan di bursa transfer musim panas ini, Hakan Calhanoglu mengikuti jejak sejumlah rekan senegaranya dari Turki yang juga pernah membela Nerazzurri.

Namun, gelandang 27 tahun ini patut waspada. Pasalnya, dari kelima pendahulunya itu, empat di antaranya terbilang gagal, dengan dua nama bahkan tak pernah bermain sama sekali.

Lantas, siapa saja 5 bintang Turki pendahulu Hakan Calhanoglu di Inter Milan? Berikut ini ulasannya:

Okan Buruk

Sukses membawa Galatasaray meraih 7 gelar Liga Turki, 1 Piala UEFA, dan 1 Piala Super Eropa, dan mencatatkan 259 penampilan dalam 10 musim, Okan Buruk diboyong oleh Inter Milan pada 2001.

Sayangnya, ketatnya persaingan di sektor gelandang membuat Okan Buruk kesulitan mendapatkan menit bermain dan tak bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Sepanjang 3 musim, ia hanya mencatatkan 42 penampilan dan menyumbangkan 2 gol serta 2 assist, sebelum dijual ke Besiktas pada bursa transfer musim panas 2004.

Emre Belozoglu

© Getty Images
Emre Belozoglu saat memperkuat Inter Milan Copyright: Getty ImagesEmre Belozoglu saat memperkuat Inter Milan

Emre Belozoglu juga didatangkan Inter Milan dari Galatasaray bersamaan dengan Okan Buruk pada 2001. Sebelumnya, ia mencetak 19 gol dan 15 assist dari 153 laga bersama klub Turki itu dalam 5 musim dan membawa mereka meraih 8 gelar.

Sempat menjadi pemain pelapis di musim perdana di Inter, Emre Belozoglu jadi andalan di musim kedua. Namun, kariernya di Giuseppe Meazza terganggu rangkaian cedera.

Ia akhirnya dijual ke Newcastle United pada 2005 usai mencatatkan 5 gol dan 8 assist dari 115 laga untuk Inter dalam 4 musim.