In-depth

Dilema Hati Philippe Coutinho, Antara AC Milan atau Liverpool

Selasa, 6 Juli 2021 18:25 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Jose Breton/NurPhoto via Getty Images
Philippe Coutinho dikaitkan dengan AC Milan namun ia bisa dilema jika nama Liverpool disebut. Copyright: © Jose Breton/NurPhoto via Getty Images
Philippe Coutinho dikaitkan dengan AC Milan namun ia bisa dilema jika nama Liverpool disebut.

FOOTBALL265.COM - Philippe Coutinho nampaknya dirundung dilema soal masa depan kariernya, yang melibatkan dua klub papan atas Eropa, AC Milan dan Liverpool.

Sepak terjang pemain berjuluk Little Magician ini memang sudah tidak asing lagi oleh publik sepak bola. Orang-orang juga tahu bahwa nasibnya usai pindah ke Barcelona ternyata tidak sesuai ekspektasi.

Diboyong dengan harga lumayan fantastis dari Anfield ke Camp Nou pada 2018, pamor pesepak bola asal Brasil ini justru terlihat menurun. Tak ada lagi suara-suara super nyaring yang mengelu-elukan namanya seperti saat berseragam The Reds.

Ia bahkan sempat dipinjamkan ke Bayern Munchen sebelum akhirnya kembali ke Barcelona menyusul ditunjuknya Ronald Koeman sebagai pelatih. Itu saja sembari diwarnai kabar tak sedap bahwa kubu Blaugrana sudah enggan menggunakan jasanya lagi.

Seiring berjalannya waktu, nasib Philippe Coutinho sepertinya tak kunjung membaik.

Setelah beberapa kali dikabarkan jadi salah satu subjek cuci gudang Barcelona, sekarang kabar serupa menyeruak kembali. Adalah AC Milan yang digadang-gadang sebagai pelabuhan karier Cuoutinho selanjutnya.

Menurut sejumlah laporan yang beredar, AC Milan serius meminati Coutinho untuk mereka boyong di bursa transfer. Hanya saja, kemungkinan besar ia akan pergi sebagai pemaon pinjaman lantaran punya histori yang mengkhawatirkan.

Eks Liverpool tersebut mengantongi catatan cedera dan masalah kebugaran, yang pada akhirnya membuat sang agen, Kia Joorabchian, harus pintar putar otak agar sang klien laku di pasaran dengan harga yang bersaing.

Musim lalu saja, Coutinho hanya tampil dalam dalam 14 pertandingan bersama Barcelona dengan koleksi tiga gol dan dua assist.

Dengan situasi yang bisa terbilang kurang menguntungkan ini, Kia Joorabchian terus berjibaku dan tak berhenti mencarikan kliennya klub baru, sampai pada akhirnya rumor bursa transfer menyentuh klub Serie A Liga Italia, AC Milan.

Namun ketika rumor santer menyebut Coutinho paling potensial merapat ke AC Milan, hal ini pun bisa menciptakan dilema tersendiri bagi sang pemain.