3.6K
Liga Italia
Maurizio Sarri Akui Menyesal Pernah Gabung Juventus, Kenapa?
© Nicolò Campo/LightRocket via Getty Images
Maurizio Sarri Kini Jadi Pelatih Lazio
Maurizio Sarri kini resmi menjadi pelatih baru Lazio, untuk menggantikan juru taktik sebelumnya yakni Simone Inzaghi yang memutuskan hengkang ke Inter Milan.
Pengumuman Maurizio Sarri menjadi pelatih baru Lazio diumumkan di media sosial resmi klub berjuluk Le Aquile itu pada 9 Juni 2021 kemarin.
Maurizio Sarri dikabarkan telah menandatangani kontrak hingga 2023 mendatang, dan sukses mengakhiri masa-masa menjadi pengangguran pasca didepak dari Juventus pada musim panas 2020 lalu.