FOOTBALL265.COM – Berikut hasil pertandingan babak pertama semifinal Euro 2020 antara Inggris vs Denmark. Diwarnai gol bunuh diri, kedua tim bermain imbang 1-1.
Kamis (08/07/21) pukul 02.00 dini hari WIB, Euro 2020 alias Piala Eropa menggelar laga kedua babak semifinal yang mempertemukan antara Inggris vs Denmark.
Di laga ini, Gareth Southgate membuat perubahan tunggal dari perempat final, dengan memarkir Jadon Sancho dan menurunkan Bukayo Saka. Sementara itu, tim Dinamit menurunkan tim yang sama.
Tampil di kandang sendiri, Inggris bermain agresif sejak laga dimulai. Tim Tiga Singa bahkan nyaris mencetak gol di menit kelima andai Raheem Sterling tidak terlambat menyambut umpan Harry Kane.
Asyik menyerang, Inggris dikejutkan serangan balik cepat Denmark lewat Mikkel Damsgaard di menit kesembilan. Beruntung, Kyle Walker tampil gemilang untuk menghentikannya.
Empat menit kemudian, Sterling sukses menembus kotak penalti usai menerima umpan Kane. Sayangnya, tembakannya masih terlalu lemah.
Tim tamu sempat mendapat peluang emas usai blunder Jordan Pickford, tapi tembakan Martin Braithwaite hanya membuahkan sepak pojok.
Memasuki menit kedua puluh, Denmark mulai mampu mengimbangi tekanan Inggris dan beberapa kali melancarkan serangan.
Gol! Di menit ke-30, Denmark sukses menjadi tim pertama yang mencetak gol di laga ini. Tendangan bebas langsung Mikkel Damsgaard meluncur kencang tanpa bisa ditahan Pickford. Tim Dinamit unggul 1-0.
Gol ini sekaligus menjadi gol pertama yang menimpa gawang Inggris, sekaligus gol pertama di Euro 2020 yang berasal dari tendangan bebas langsung.
Tujuh menit kemudian, Inggris membuang peluang setelah sepakan jarak dekat Sterling bisa digagalkan aksi gemilang Kasper Schmeichel.
Gol! Di menit ke-39, Inggris akhirnya bisa menyamakan kedudukan. Aksi Simon Kjaer memotong umpan tarik Bukayo Saka yang mengarah kepada Sterling justru berbuah gol bunuh diri. Skor berubah menjadi 1-1.
Hingga peluit panjang berbunyi, tak ada gol tambahan tercipta. Babak pertama pun berakhir imbang 1-1.