Bola Internasional

Congkak! Bersinar di Euro 2020, Sterling Malah Jual Diri dari Man City

Jumat, 9 Juli 2021 11:22 WIB
Penulis: Yohanes Ishak | Editor:
© Eddie Keogh - The FA/The FA via Getty Images
Selebrasi pemain Inggris, Raheem Sterling usai mencetak gol pada pertandingan babak 16 besar Kejuaraan UEFA Euro 2020 antara Inggris dan Jerman. Copyright: © Eddie Keogh - The FA/The FA via Getty Images
Selebrasi pemain Inggris, Raheem Sterling usai mencetak gol pada pertandingan babak 16 besar Kejuaraan UEFA Euro 2020 antara Inggris dan Jerman.
Fokus Melawan Italia di Final

Kini, sambil berharap mendapatkan klub baru agar bisa meninggalkan Man City di musim panas ini, Sterling tentunya kembali fokus latihan agar bisa menuntaskan satu pertandingan terakhir di Euro 2020.

Memiliki permainan yang impresif dan selalu menjadi motor serangan Timnas Inggris bisa dipastikan ia kembali dipercaya menjadi starter saat melawan Italia di babak final.

Tentunya, kepiawaian dan kelincahan Raheem Sterling bakal mendapat ujian berat, mengingat Italia dikenal dengan lini pertahanannnya yang tangguh.

Final Euro 2020 antara Italia vs Inggris sendiri bakal digelar hari Senin (12/07/21) pukul 02:00 WIB di Stadion Wembley.