FOOTBALL265.COM - Bintang timnas Indonesia yaitu Asnawi Mangkualam, baru saja membuat heboh komentator Korea Selatan saat membawa Ansan Greeners menang.
Seperti diketahui, Asnawi Mangkualam akhirnya kembali memperkuat Ansan Greeners di lanjutan kompetisi K-League 2 pascaabsen lama karena cedera dan memperkuat Timnas Indonesia.
Asnawi Mangkualam sukses membawa Ansan Greeners meraih kemenangan atas Gyeongnam FC dengan skor 3-1 di Stadion Ansan Wa pada Senin (12/07/21) lalu.
Tiga gol kemenangan Ansan Greeners FC berhasil dicetak oleh Kim Ryun-do (38'), Choi Geon-joo (54'), dan Song Joo-ho (59'). Meski tidak mencetak gol, permainan hebat eks pemain PSM Makassar itu mampu memukau komentator.
Baru-baru ini, channel Youtube BaPPuda Family baru saja mengulas mengenai pertandingan pekan ke-20 K-League 2 tersebut. Ia yang mengerti bahasa Korea menyebut kalau Asnawi Mangkualam membuat komentator tergila-gila.
"Jadi komentator itu bilang kalau Asnawi ini dianggap sebagai hujan di musim kemarau yang panjang guys. Itu karena dia absen lama dan kemudian datang dengan membawa hujan," ujar BaPPuda Family.
"Asnawi sedang beradaptasi di Ansan dan dia bermain dengan bagus. Begitu kata komentator,"
"Inilah bukti lini bek kanan Ansan ditutup rapat oleh Asnawi. Dia bisa membaca alur permainan, dia sangat terlihat sangat santai,"
"Ketika Asnawi mengiring bola, para komentator itu tergila-gila menyebut Asnawi. Gila sekali trobosannya," tuturnya menambahkan.