FOOTBALL265.COM - Babak penyisihan grup cabang olahraga sepak bola Olimpiade Tokyo 2020 Putra akan kembali bergulir pada akhir pekan ini.
Salah satu partai yang patut saksikan adalah Brasil U-23 vs Pantai Gading U-23 di Nissan Stadium pada Minggu (25/07/21) mendatang.
Kedua tim sama-sama mengusung misi melanjutkan tren positif, setelah mereka berhasil meraih kemenangan di laga perdana Grup D.
Kemenangan Brasil didapat saat melawan Jerman di Nissan Stadium pada Kamis (22/07/21) kemarin. Tim Samba menang dengan skor telak 4-2.
Richarlison menjadi bintang lapangan dengan mencetak hattrick. Sementara Pantai Gading, memperoleh tiga poin saat berhadapan dengan Arab Saudi.
Bermain di tempat yang sama, Pantai Gading menang dengan skor tipis 2-1. Meski sama-sama mempunyai tiga poin, namun Brasil berhak berada di puncak klasemen Grup D karena unggul produktivitas gol.
Oleh sebab itu keduanya mempunyai peluang memenangkan pertandingan di weekend nanti, untuk melaju ke perempatfinal Olimpiade Tokyo 2020 meraih medali emas.