FOOTBALL265.COM - Klub LaLiga Spanyol, Real Madrid, masih punya tugas untuk mencari pengganti Raphael Varane yang hengkang ke Manchester United.
Agaknya memang cukup sulit melepas bek seperti Raphael Varane yang sudah bertahun-tahun mengabdi di Santiago Bernabeu, bahkan tampil apik bersama Sergio Ramos di jantung pertahanan Los Blancos.
Akan tetapi, kisah sang pemain dengan klub yang telah lama dibelanya ini harus berakhir, ketika Manchester United berhasil memboyongnya ke Old Trafford di bursa transfer pemain musim panas 2021.
Sebelum ini, dalam salah satu pemberitaan INDOSPORT, telah dibahas tiga pemain yang bisa jadi pengganti sosok Varane di Real Madrid. Tidak perlu jauh-jauh, dua di antaranya bahkan sudah ada di skuat Carlo Ancelotti saat ini.
Mereka adalah Nacho Fernandez dan Eder Militao. Sementara itu, satu pemain lainnya adalah Jules Kounde yang bermain untuk Sevilla.
Jika bicara soal peluang, Nacho Fernandez sudah membuktikan eksistensinya musim lalu ketika Sergio Ramos dilanda cedera, sedangkan Eder Militao juga bukan pilihan yang buruk. Lalu, Kounde pun bersinar di Los Nervionenses.
Namun selain tiga nama di atas, tentu saja Real Madrid masih punya seabrek pilihan yang bisa mereka pertimbangkan sebagai pengganti Raphael Varane.
Apalagi apabila didatangkan secara gratisan, klub mana saja pasti bakal bahagia lantaran tidak perlu memikirkan seberapa tebal dompet belanja mereka.
Berikut redaksi berita olahraga INDOSPORT telah merangkum tiga pemain gratisan yang cocok jadi pengganti Varane. Ada yang sudah merapat ke Real Madrid, lho!