FOOTBALL265.COM - Mundurnya Korea Utara di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 membuat China ketar-ketir dan berharap tidak berpisah dengan timnas Indonesia di Grup G.
Beberapa waktu lalu, AFC telah melakukan drawing yang menentukan kalau China akan berada satu grup dengan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Timnas Indonesia dan China berada di Grup G bersama dengan Brunei Darussalam serta Australia. Skuat Garuda juga telah ditunjuk oleh AFC untuk menjadi tuan rumah.
Akan tetapi, baru-baru ini AFC telah mengumumkan mundurnya Korea Utara. Hal itu menyebabkan Grup K tempat semula Korea Utara berada hanya tersisa dua tim saja yakni Jepang dan Kamboja.
Demi menjaga keseimbangan jumlah tim di setiap grup, AFC memutuskan untuk melakukan undian ulang. AFC akan mengambil satu tim dari Grup G hingga J untuk dipindahkan ke Grup K.
Di Grup G sendiri terpilih dua tim yakni China dan Brunei Darussalam akan menjalani undian ulang demi menggantikan tempat yang ditinggal Korea Utara.