FOOTBALL265.COM – Edin Dzeko disebut telah menandatangani kontrak 2 tahun di Inter Milan. Menariknya, Nerazzurri tak mengeluarkan sepeserpun untuk memboyongnya dari AS Roma.
Sukses menjuarai Serie A Italia musim lalu, Inter Milan justru kehilangan penyerang andalannya Romelu Lukaku. Bintang Belgia itu selangkah lagi bergabung dengan mantan klubnya, Chelsea, dengan biaya 115 juta euro.
Kehilangan penyerang yang mencetak 30 gol dan 10 assist dari 44 laga di semua kompetisi musim lalu tersebut, Nerazzurri pun bergerak cepat mencari pengganti.
Dilansir Football Italia, Inter Milan berhasil mendatangkan Edin Dzeko dari rival Serie A Italia, AS Roma. Penyerang Bosnia itu diketahui sudah lolos tes medis dan telah menandatangani kontrak 2 tahun, dan bakal segera diumumkan secara resmi sebagai pemain anyar.
Menariknya, meski Dzeko masih punya kontrak satu tahun bersama AS Roma, Inter Milan tak perlu mengeluarkan sepeser pun untuk memboyongnya ke Giuseppe Meazza musim panas ini.
Pakar transfer Gianluca di Marzio menyebut kepindahan Dzeko memang melibatkan dana 1,8 juta euro. Namun, jumlah itu baru akan dibayarkan Inter Milan kepada AS Roma, jika mereka berhasil lolos ke Liga Champions musim depan.
Dzeko sendiri bergabung dengan AS Roma dari Manchester City pada bursa transfer musim panas 2015. Sejak itu, ia sudah mencetak 119 gol dari 260 laga untuk Giallorossi.
Meski demikian, pada pertengahan musim lalu ia ditepikan dari skuat utama setelah terlibat perselisihan dengan pelatih Roma saat itu, Paulo Fonseca.