Liga Inggris

Liga Inggris Tinggal Hitungan Hari, Man City Malah Ditinggal Bintangnya

Kamis, 12 Agustus 2021 07:05 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Nick Potts/PA Images via Getty Images
Phil Foden masih harus menepi selama empat minggu saat Liga Inggris 2021/2022 tinggal berjarak 4 hari saja di depan Manchester City. Copyright: © Nick Potts/PA Images via Getty Images
Phil Foden masih harus menepi selama empat minggu saat Liga Inggris 2021/2022 tinggal berjarak 4 hari saja di depan Manchester City.

FOOTBALL265.COM - Manchester City bak sedang menderita luka yang digarami. Setelah dikalahkan Leicester City di ajang Community Shield, mereka juga dapat kabar bahwa Phil Foden dibebat cedera hanya empat hari menjelang dimulainya Liga Inggris 2021-2022.

Cedera Foden sebenarnya sudah muncul sejak sang gelandang masih memperkuat Inggris di kancah Euro 2020. Akibat insiden di sesi latihan, pemuda berusia 21 tahun itu batal memperkuat negaranya di partai final melawan Italia yang kemudian jadi juara.

Diperkirakan Foden masih butuh sekitar satu bulan lagi untuk bisa pulih sepenuhnya. Manchester City sendiri tidak perlu terlalu panik mengingat opsi mereka di lini tengah dan depan jauh dari kata minim.

Manajer Pep Guardiola masih bisa memainkan Riyad Mahrez, Raheem Sterling, dan Bernardo Silva. Rekrutan anyar, Jack Grealish juga sudah bisa menjalani debut liga pasca diboyong dari Aston Villa dengan harga 100 juta Poundsterling.

"Kaki saya masih terasa sakit. Sangat disayangkan saya harus absen sebelum final Euro 2020, tapi kini saya sudah berlatih di gym lagi," papar Phil Foden kepada Sky Sports.

"Semoga saja saya bisa segera kembali bermain. Setidaknya baru empat pekan lagi sampai saya sepenuhnya fit," cetusnya.

"Saya dan Grealish punya hubungan baik. Saya senang ia bergabung. Dengan bola di kakinya Grealish adalah pemain yang tidak kenal takut. Dalam sekejap ia bisa merubah permainan seorang diri. Saya percaya ke depan tim akan bergantung kepadanya," tambahnya lagi.