FOOTBALL265.COM - Bagi sebagian orang, kepergian Lionel Messi dari Barcelona masih sulit untuk diterima mengingat La Pulga sudah belasan tahun bermain di sana.
Penggawa baru Los Cules yang notabene belum lama merasakan jadi teman satu tim sang bintang Argentina pun seolah masih tidak percaya dengan kenyataan ini.
Hal itu dirasakan oleh bek kanan asal Amerika Serikat, Sergino Dest. Pasalnya, ia sama sekali tidak menduga jika Lionel Messi bakal angkat kaki dari Camp Nou pada musim panas ini.
Meski demikian, Dest enggan menangisi situasi mengejutkan tersebut terlalu lama. Dengan bergabungnya Messi ke Paris Saint-Germain, tetap ada sisi positif yang bisa Barcelona ambil, seperti kesempatan untuk jadi tim yang lebih kolektif lagi alih-alih bergantung pada satu pemain saja.
"Jujur saya kaget saat Lionel Messi dikabarkan harus pindah. Semua pemain mengira jika ia bakal terus di sini selamanya. Sayangnya tidak semua keinginan harus terkabul," ungkap Sergino Dest kepada ESPN.
"Kini kami harus bekerja lebih keras karena tidak ada lagi sang pemain terbaik dunia. Jika dipikir kami bisa meningkatkan kerja sama tim berkat situasi ini dan Barcelona masih bisa bicara banyak," cetusnya.
"Dalam hati kami masih ada nama Messi. Rasanya sangat aneh tanpanya karena sedari lama ia sudah bermain di Barcelona tapi kami harus segera fokus menatap musim baru," tambah eks Ajax Amsterdam itu lagi.