2.5K
Liga Indonesia
Uji Coba Pertama Jelang Liga 1, Madura United Lumat Tim Liga 3
© MO Madura United

Uji coba Madura United vs Madura FC
Tujuan Tercapai
Sementara itu, RD memaparkan bahwa tujuan telah dicapai dalam uji coba kemarin sore. Tentu saja, tujuannya bukan sekadar mengantongi kemenangan saja.
"Setelah menjalani latihan satu Minggu, saya memang ingin meningkatkan volume dan intensitas tim ini," urai Rahmad Darmawan.
Maka dari itu, dia sengaja memilih tim yang tengah bersiap jelang kompetisi. Selain karena jaraknya dekat, pemilihan Madura FC sebagai lawan uji coba Madura United juga karena mereka memiliki kekuatan yang cukup baik di level Liga 3.
"Volume kita dapatkan dengan bermain 90 menit, sementara intensitas karena lawan bermain dengan tipikal yang agresif," tuntas eks Pelatih Persipura tersebut.