FOOTBALL265.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengaku masih mencari format yang pas untuk Liga 2 2021. Sayangnya, kick-off musim ini tidak bisa langsung digulirkan dua pekan pasca-Liga 1 bergulir.
Geliat sepak bola di Indonesia memang kembali bergelora. Setelah semalam kick-off BRI Liga 1 telah resmi berjalan, kini tinggal menantikan kompetisi strata kedua atau Liga 2 bergulir.
Bila menilik kebiasaan musim sebelumnya, Liga 2 akan bergulir dua pekan setelah Liga 1 jalan. Namun untuk musim ini sepertinya sulit terlaksana.
Diutarakan oleh Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, bahwa Liga 2 kemungkinan besar baru bisa bergulir pada pekan ketiga September.
“Begini, dua minggu itu tidak ada harga mati sebenarnya. Tidak ada yang menyatakan setiap selesai kick-off langsung dua minggu begitu. Itu sebenarnya tidak ada aturannya,” ucap Sudjarno.