FOOTBALL265.COM - Klub Liga Italia, Juventus resmi memboyong Mohamed Ihattaren dari PSV Eindhoven. Namun pemain muda ini akan dipinjamkan terlebih dahulu ke Sampdoria.
Pemain yang beroperasi sebagai gelandang tersebut sempat membuat dua klub Liga Inggris yakni Chelsea dan Manchester City saling sikut untuk meminangnya.
Penampilan apiknya bersama PSV bahkan juga mengundang decak kagum legenda Belanda Ruud Van Nistelrooy. Antara Ihattaren dengan Nistelrooy pernah bekerja sama saat keduanya masih berada di akademi PSV.
Dalam sebuah kesempatan, Nistelrooy tak ragu menyebut jika Ihattaren merupakan pemain berbakat yang tak butuh banyak waktu untuk beradaptasi.
"Dia tumbuh secara eksponensial. Dia tiba di tim U-17 lebih awal, dan dia adalah anggota termuda dari skuad. Saya pikir dia akan membutuhkan setidaknya satu musim untuk berkembang dan menyesuaikan diri, tetapi dia meningkat sangat cepat.” ujarnya melansir dari situs resmi PSV.
Ucapan Nistelrooy secara tidak langsung makin membuat peminat Ihattaren kesengsem. Bahkan Juventus yang awalnya tak diperhitungkan memboyongnya tiba-tiba masuk ke perlombaaan dan resmi mendapatkan tanda tangannya.
Pakar transfer Italia Fabrizio Romano mengkonfirmasi jika Si Nyonya Tua sudah deal menggaet Ihattaren dari PSV. Akan tetapi karirnya di Turin hanya berlangsung singkat setelah ia langsung disekolahkan ke Sampdoria.