Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 Venezuela vs Argentina: Lautaro dan Messi Berjaya
Setelah memimpin duluan, Timnas Argentina semakin bersemangat untuk menambah keunggulan mereka lewat Lionel Messi dan Angel Di Maria.
Lautaro Martinez sejatinya mendapat kesempatan untuk menggandakan golnya usai mendapat bola sepak pojok dari Di Maria. Namun upayanya belum membuahkan hasil.
Argentina masih mendominasi penguasaan bola selama jalannya babak kedua. Di sisi lain, Venezuela terus berusaha memecah permainan sebaik mungkin.
Yeferson Soteldo sempat memberi harapan untuk Venezuela ketika melepaskan tembakan ke gawang Argentina. Akan tetapi, tembakannya itu memantul dan melebar ke dekat mistar.
Memasuki menit ke-71, Argentina akhirnya mengubah skor menjadi 2-0 berkat kontribusi Joaquin Correa dan umpan dari Lautaro Martinez.
Tidak lama kemudian, Argentina membuat Venezuela tertunduk lagi, kali ini giliran Angel Correa yang menorehkan namanya di papan skor.
Teringgal 0-3 dan tampil dengan 10 pemain, Venezuela harus memutar otak untuk memperkecil selisih skor. Sementara itu, Farinez harus berjibaku menjaga gawang mereka agar tidak kebobolan untuk keempat kalinya.
Venezuela pun berhasil menyelamatkan sedikit wajah mereka dengan sebuah gol saat menit-menit akhir pertandingan, yang dicetak oleh Soteldo. Skor 3-1 untuk kemenangan Lionel Messi cs.
Susunan Starting XI Venezuela
Wuilker Farinez; Alexander Gonzalez, Nahuel Ferraresi, Jose Manuel Velazquez, Jefferson Savarino; Yeferson Soteldo, Jose Martinez, Tomas Rincon, Oscar Gonzalez; Josef Martinez, Eric Ramirez.
Susunan Starting XI Argentina
Emiliano Martinez; Nahuel Molina, German Pezzella, Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Giovani Lo Celso, Rodrigo De Paul, Guido Rodriguez, Angel Di Maria; Lautaro Martinez, Lionel Messi.