Liga Champions

Hasil Liga Champions Malmo FF vs Juventus: Pesta Gol Si Nyonya Tua

Rabu, 15 September 2021 04:01 WIB
Editor: Isman Fadil
© REUTERS
Selebrasi gol Paulo Dybala di laga Liga Champions Malmo FF vs Juventus. Copyright: © REUTERS
Selebrasi gol Paulo Dybala di laga Liga Champions Malmo FF vs Juventus.

FOOTBALL265.COM - Juventus berhasil mengalahkan Malmo FF dengan skor telak 3-0 pada matchday pertama Grup H Liga Champions 2021/2022 di Eleda Stadion, Rabu (15/09/21) dini hari WIB. Kemenangan ini membuat Juve memuncaki klasemen sementara grup.

Meski bermain di kandang lawan, Juventus tak mengendurkan semangat mereka untuk meraih kemenangan di matchday pertama Liga Champions musim ini.

Alex Sandro membuka keunggulan untuk Juventus pada menit ke-23. Menerima umpan dari Rodrigo Bentancur, Sandro tanpa kesalahan sukses menyodorkan bola ke gawang Malmo.

Penyerangan mereka pun semakin terbuka dan tidak lama kemudian, Si Nyonya Tua menggandakan keunggulan mereka melalui penalti Paulo Dybala.

Tak berselang lama atau jelang babak pertama usai, Alvaro Morata melengkapi keunggulan 3-0 Juventus yang sukses memperdaya kiper Malmo, Ismael Diawara.