Rashid Cemerlang Bersama Persib di Liga 1, Pelatih Bali United Waspada

Stefano Cugurra Teco sudah mempelajari kekuatan Persib Bandung berdasarkan performa lawan Barito Putera dan Persik Kediri. Bisa jadi Bali United akan turun dengan skuat melawan Barito Putera.
Selain itu, Teco masih mengamati progres Stefano Lilipaly, Ricky Fajrin dan M Rahmat. Ketiga pemain ini absen dalam partai lawan Barito Putera.
Ada pula gelandang anyar asal Brasil, Eber Bessa, yang akan dipantau kebugarannya. Mantan bintang Liga Portugal ini sudah beberapa hari menjalani karantina di Jakarta.
"Kita akan lihat dalam beberapa latihan. Ada perubahan atau tidak akan ditentukan sampai hari terakhir latihan sebelum menuju pertandingan," tutur Teco.
Bali United berharap bisa melanjutkan tren positif. Kini, Bali United berada di posisi teratas klasemen Liga 1 2021/2022 bermodal enam poin dan surplus dua gol.