Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persik vs PSM, Predator Asing Siapa Lebih Buas?

Rabu, 22 September 2021 16:45 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis: Yuhariyanto/Football265.com
Pertandingan antara Persik Kediri vs PSM Makassar (Liga 1 BRI). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/Football265.com
Pertandingan antara Persik Kediri vs PSM Makassar (Liga 1 BRI).
Player to Watch

Youssef Ezzejjari (Persik Kediri)

Belum nyetelnya Ibrahim Bahsoun membuat Youssef Ezzejjari menjadi pilihan inti pelatih Joko Susilo guna mengisi pos penyerang Persik Kediri dalam tiga laga terakhir.

Awanya, pesepak bola blasteran Spanyol-Maroko ini sulit berkembang sehingga tak mampu membuat gol ketika tampil penuh kontra Bali United dan 65 menit melawan Borneo FC.

Akhirnya, Youssef Ezzejjari sukses membuka kran golnya dengan langsung menorehkan brace ketika Persik Kediri menahan imbang Tira-Persikabo di pekan ketiga BRI Liga 1 2021-2022.

Anco Jansen (PSM Makassar)

Gemar turun menjemput bola dan bergerak melebar membuat suporter mempertanyakan naluri gol Anco Jansen yang diplot sebagai penyerang utama PSM Makassar di BRI Liga 1 2021-2022.

Jarang berada di area kotak penalti lawan membuat pesepak bola asal Belanda ini pun harus melewatkan dua laga tanpa mampu mencetak gol ataupun assist kepada rekan-rekannya.

Namun, Anco Jansen akhirnya bisa sedikit meredam keraguan suporter PSM Makassar berkat dwigolnya ke gawang Persebaya Surabaya di pekan ketiga Liga 1 2021-2022 lalu.

Head-to-Head

(11/05/10): Persik Kediri 2-1 PSM Makassar (Piala Indonesia)
(17/03/10): PSM Makassar 5-3 Persik Kediri (ISL)
(16/12/09): Persik Kediri 4-0 PSM Makassar (ISL)
(30/05/09): PSM Makassar 2-0 Persik Kediri (ISL)
(06/09/08): Persik Kediri 1-1 PSM Makassar (ISL)

5 Laga Terakhir Persik Kediri

(17/09/21): PS Tira Kabo 2-2 Persik Kediri (Liga 1)
(10/09/21): Persik Kediri 1-0 Borneo FC (Liga 1)
(27/08/21): Bali United 1-0 Persik Kediri (Liga 1)
(07/04/21): Persela Lamongan 2-2 Persik Kediri (Piala Menpora)
(03/04/21): Persik Kediri 2-1 Madura United (Piala Menpora)

5 Laga Terakhir PSM Makassar

(18/09/21): PSM Makassar 3-2 Persebaya Surabaya (Liga 1)
(12/09/21): Madura United 1-1 PSM Makassar (Liga 1)
(05/09/21): PSM Makassar 1-1 Arema FC (Liga 1)
(24/04/21): PSM Makassar 1-2 PSS Sleman (Piala Menpora)
(18/04/21): Persija Jakarta 0-0 (4-3) PSM Makassar (Piala Menpora)

Prediksi INDOSPORT

Persik Menang: 35%
Imbang: 30%
PSM Menang: 35%