Bola Internasional

Piala AFF 2020: Ada Vietnam, Media Malaysia Sebut Timnas Indonesia Ada di Grup Neraka

Kamis, 23 September 2021 18:36 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© Football265.com
2 Keuntungan Timnas Indonesia jika Australia Tampil di Piala AFF 2020. Copyright: © Football265.com
2 Keuntungan Timnas Indonesia jika Australia Tampil di Piala AFF 2020.

FOOTBALL265.COM – Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dianggap masuk ke dalam grup neraka di Piala AFF 2020 setelah dipertemukan dengan Vietnam dan Malaysia.

Hal ini diklaim oleh media di Malaysia, Voketfc, melalui sebuah artikel berita yang terbit pada hari Rabu (22/09/21) kemarin.

Sekedar mengingatkan, hasil drawing tersebut menempatkan Indonesia ke dalam Grup B Piala AFF 2020. Tergabung dengan dua lawan berat, Vietnam dan Malaysia, serta Kamboja dan Laos.

Bergabung di grup ‘Neraka’, media itu juga menyoroti optimisme Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bisa lolos ke semifinal turnamen ini.

Optimisme ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, yang sangat yakin dengan kemampuan skuat Garuda besutan pelatih sekaliber Shin Tae-yong dari Korea Selatan.

“Kami yakin Indonesia akan melaju ke semifinal grup B ini,” kata Yunus Nusi.

Di sisi lain, Shin Tae-yong menggambarkan undian tersebut cukup menarik dan dia melihat lawannya sangat bagus, khususnya Vietnam dan Malaysia yang langganan jadi rival berat.

“Berada di grup B bersama Vietnam dan Malaysia sangat menarik bagi saya. Mereka adalah tim yang kuat tetapi kami akan bekerja keras untuk memenangkan setiap pertandingan. Kami akan melakukan persiapan sebaik mungkin,” kata pelatih berusia 53 tahun itu.