Hasil Pertandingan Liga Italia AC Milan vs Venezia: Rossoneri Menang Susah Payah
Di babak kedua, AC Milan langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal. Peluang didapatkan di menit ke-52 lewat Brahim Diaz.
Brahim Diaz yang menerima bola di kotak penalti melepaskan tembakan keras. Sayangnya bola melambung dari gawang Venezia.
Memasuki menit ke-60, pertandingan masih berjalan dengan tempo cepat bagi AC Milan. Namun tetap tak ada peluang matang yang tercipta kembali.
Gol yang dinanti-nanti AC Milan pun baru tiba di menit ke-68. Brahim Diaz yang tampil apik di laga ini membuka keunggulan untuk Rossoneri.
Brahim Diaz mencetak golnya dari jarak dekat memanfaatkan umpan dari Theo Hernandez. Skor pun berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan AC Milan.
Setelahnya Venezia mulai berani keluar dan memberikan tekanan untuk menyamakan kedudukan. Meski demikian, tak ada peluang yang tercipta hingga laga memasuki menit ke-75.
Di menit ke-82, AC Milan kembali menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Theo Hernandez yang mencatatkan namanya di papan skor.
Theo mencetak golnya memanfaatkan bola terobosan Alexis Saelemaekers. Dengan reaksi cepat, pemain asal Prancis ini memasukkan bola ke gawang Venezia. Skor menjadi 2-0.
Di babak tambahan waktu, Saelemaekers hampir menambah keunggulan AC Milan lewat sepakannya. Beruntung bagi Venezia, Niki Maenpaa dengan cekatan menghalau bola agar gawangnya tak kembali kebobolan.
Hingga laga usai, skor 2-0 tetap bertahan. Hasil ini membuat AC Milan menempel ketat Inter Milan di puncak klasemen Serie A Italia 2021/22 pekan ke-5.
Susunan Pemain:
AC Milan (4-2-3-1):
Maignan; Kalulu, Gabia, Romagnoli, Ballo Toure; Tonali, Bennacer; Florenzi, Brahim Diaz, Leao; Rebic
Venezia (4-3-3):
Maenpaa; Ebuehi, Caldara, Ceccaroni, Molinaro; Vacca, Peretz, Busio; Aramu, Forte, Johnsen