Liga Indonesia

Prediksi Liga 1 2021: Persija vs Persita, Jaga Momentum Kemenangan!

Senin, 27 September 2021 17:01 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© INDOSPORT
Prediksi Persija Jakarta vs Persita Tangerang di pekan kelima Liga 1 di Stadion Pakansari, Selasa (28/09/21). Copyright: © INDOSPORT
Prediksi Persija Jakarta vs Persita Tangerang di pekan kelima Liga 1 di Stadion Pakansari, Selasa (28/09/21).

FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta berusaha menjaga momentum untuk terus berada di jalur kemenangan. Tim Macan Kemayoran kini mendapat ancaman dari Persita Tangerang.

Persija Jakarta memang dijadwalkan menjamu Persita Tangerang di pekan kelima Liga 1. Dimana laga ini akan berlangsung di Stadion Pakansari pada Selasa (28/09/21) besok.

Menghadapi Persita Tangerang, Persija Jakarta tentu ingin menjaga momentum mereka. Terlebih tim besutan Angelo Alessio ini baru saja meraih kemenangan perdana ketika menghadapi Persela Lamongan akhir pekan kemarin.

Tentu dengan catatan apik ini setidaknya Persija sudah mulai menemukan jalur kemenangan. Angelo Alessio selaku pelatih pun ingin menjaga momentum ini.

"Untuk jaga momentum untuk kita akan tetap dalam hal positif. Tetapi kita akan kerja keras dan terus memperbaiki setiap kelemahan yang ada," ucap Angelo Alessio.

"Dalam setiap pertandingan saya ingin semua bekerja keras sehingga momentum kemenangan akan kita dapatkan dalam setiap pertandingan," tegas pelatih asal Italia ini.

Sementara itu, pelatih Persita  Tangerang Widodo C Putro menyadari bahwa Persija Jakarta mulai bangkit. Ia pun meminta anak asuhnya fokus di laga besok.

"Setiap tim akan membenahi dan apa yang harus diwaspadi dari Persija Jakarta sudah dibahas baik di taktikal dan vidio. Semua ini kembali ke pemain kami kami mau fokus dan tetap yakin dalam kemampuan diri sendiri," jelas Widodo C Putro.