FOOTBALL265.COM - Pelatih Eduardo Almeida menyebut Arema FC masih belum mencapai performa terbaik kendati baru saja memenuhi target yang paling diinginkan.
Sejak awal, Tim Singo Edan memang diwajibkan untuk segera mengemas tiga poin. Misi itu pun sukses dicapai Johan Ahmat Farisi cs. via kemenangan tipis 1-0 atas Persipura Jayapura.
"Kami memang menang. Tetapi, bukan otomatis kami menjadi tim terbaik atau dengan performa terbaik," ujar pelatih Arema FC asal Portugal itu dalam virtual press conferrence, Rabu (29/9/21).
Meski demikian, kemenangan ini tidak diamankan dengan mudah. Carlos Fortes memang bisa mencuri gol cepat pada menit ke-7, namun Persipura Jayapura tak luput dari apresiasi Eduardo Almeida.
"Kami sempat berpikir bisa memenangi laga seusai babak pertama. Tapi kemenangan harus ditentukan hingga menit akhir karena Persipura tampil tak kalah bagus," sambung dia.
Paling utama, Eduardo Almeida menyebut kemenangan atas Mutiara Hitam tak hanya ditentukan oleh Carlos Fortes saja melalui gol tunggalnya.
"Hasil yang kami raih merupakan puncak dari setiap kerja keras pemain dalam latihan setiap hari," ucap pelatih berlisensi UEFA Pro itu.