FOOTBALL265.COM - Manchester United dan Juventus sikut-sikutan demi memboyong pemain Barcelona, Ousmane Dembele secara gratis.
Pemain Prancis itu tiba di Spanyol pada 2017, dengan banderol harga 105 juta euro (Rp1,7 Triliun) dari raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund.
Kontrak pemain depan Barcelona itu akan berakhir pada musim panas mendatang. Kondisi ini membuat klub-klub besar Eropa mengincar kontrak Ousmane Dembele.
Blaugrana sendiri berusaha mengurangi beban tagihan gaji mereka demi mematuhi aturan Liga Spanyol. Bila Ousmane Dembele meninggalkan Camp Nou, jelas beban Barcelona lebih terasa ringan.
Selain itu, performa Ousmane Dembele jauh dari ekpektasi Barcelona. Dalam empat musim membela Blaugrana, pemain berusia 24 tahun itu hanya mencetak 18 gol.
Meski mengalami pasang surut di Barcelona, Ousmane Dembele rupanya tetap membuat klub-klub besar Eropa tergiur.
Dikutip dari Sportbible, Manchester United dan Juventus bisa saling sikut demi mendatangkan pemain berpaspor Prancis tersebut.
Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Dembele sebenarnya bukan barang baru. Sudah dua musim terakhir Setan Merah dilaporkan tertarik meminang sang pemain.
Di musim panas kemarin, Dembele sempat digosipkan bakal bergabung dengan skuat Ole Gunnar Solskjaer. Namun, Man United justru mendatangkan Jadon Sancho.
Sementara itu, Juventus membutuhkan tambahan pemain di lini depan karena cedera kambuhan Paulo Dybala.
Manchester United dan Juventus bisa saling berlomba menawarkan proposal terbaik ke Ousmane Dembele karena sang pemain bisa berkomunikasi dengan klub lain mulai Januari 2022.