Ditekuk Spanyol di UEFA Nations League, Italia Masih Terkuat di Dunia
Ya, Timnas Italia masih bisa membusungkan dada walaupun rekor tak terkalahkan di 37 laga mereka diputus Spanyol lewat UEFA Nations League.
Gli Azzurri masih di depan Spanyol untuk urusan jumlah laga tak terkalahkan. Sejarah mencatat, La Roja hanya mencatatkan 35 unbeaten run pada tahun 2007 sampai 2009, menempati peringkat tiga dalam daftar.
Setelah Italia, Brasil, dan Spanyol, menyusul beberapa di antaranya Argentina (31) dan Prancis (30). Hebatnya lagi, Gli Azzurri juga menempati posisi yang sejajar dengan Les Blues dengan 30 laga tak terkalahkan pada 1935-1939.
Dengan mencatatkan dua rekor, sudah jelas Italia masih jadi tim terkuat di dunia sampai detik ini. Apalagi, mereka memiliki pelatih seperti Roberto Mancini yang siap membawa Gli Azzurri berprestasi di ajang-ajang lainnya.
Hanya saja, Italia harus ikhlas menerima hasil semalam meski berat. Apalagi bagi Mancini yang telah membawa banyak hal hebat ke tim ini sejak penunjukkannya pada 2018 lalu, termasuk gelar Euro 2020.
“Memang seperti ini sebuah permainan, terkadang insiden bisa mengubah segalanya. Babak pertama sebenarnya bisa berakhir 1-1,” ucap Mancini, seperti diberitakan laman Football Italia.
Walau kecewa, Mancini tetap mengapresiasi penampilan anak-anak asuhnya, apalagi berhasil tidak kebobolan lagi meski harus bermain dengan 10 orang usai kartu merah Bonucci.
Timnas Italia untuk saat ini masih yang terkuat dengan catatan 37 laga tak terkalahkan. Namun mereka harus berhati-hati lantaran label ini bisa saja disalip oleh Aljazair.
Sejak 2018, tim yang kini dibesut Djamel Belmadi tersebut masih belum terkalahkan di 29 laga. Apakah mungkin bagi mereka untuk mengejar rekor Italia?