Bola Internasional

Hasil Pertandingan UEFA Nations League Italia vs Belgia: Gelar Pelipur Lara Azzurri

Minggu, 10 Oktober 2021 22:05 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
© Nazionale Italiana
Pertandingan UEFA Nations League antara Italiavs Belgia, Minggu (10/10/21). Copyright: © Nazionale Italiana
Pertandingan UEFA Nations League antara Italiavs Belgia, Minggu (10/10/21).

FOOTBALL265.COM - Berikut hasil duel Italia vs Belgia di perebutan tempat ketiga UEFA Nations League pada Minggu (10/10/21).

Bertanding di Stadion Allianz Turin, Italia yang bermain di depan pendukungnya sendiri tampak ngotot dan langsung mengambil inisiatif serangan di menit-menit awal pertandingan.

Serangan Italia yang dimotori Federico Chiesa langsung ngegas di 10 menit awal pertandingan. Meski menekan, akan tetapi Belgia malah lebih dulu menciptakan peluang lewat sepakan Batshuayi yang masih melebar diatas mistar Donnarumma.

Memasuki menit ke-20, tempo permainan agak mengendur hingga kedua tim praktis tak menciptakan peluang yang berarti. Baik Italia maupun Belgia sama-sama kehilangan kreatifitas untuk menembus lini pertahanan lawan.

Jelang babak pertama bubaran, Italia mendapat peluang emas lewat Chiesa yang menerima umpan matang dari Berardi. Tinggal berhadapan dengan Courtois, penyerang Juventus tersebut gagal mengkonversi jadi gol setelah tendangannya masih diselamatkan kaki Courtois.

Peluang Chiesa di menit-menit akhir babak pertama jadi satu-satunya peluang berbahaya yang dihasilkan kubu Roberto Mancini. Sementara Belgia, meski menguasai ball possession namun mereka kesulitan menembus barisan pertahanan Gli Azzurri. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata 0-0.