Liga Indonesia

Move On dari Persib, Pelatih dan Pemain Bhayangkara Waspadai Bali United

Jumat, 22 Oktober 2021 20:45 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© INDOSPORT
Bhayangkara FC akan menghadapi Bali United pada pekan kedelapan Liga 1 2021-2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (23/10/21). Copyright: © INDOSPORT
Bhayangkara FC akan menghadapi Bali United pada pekan kedelapan Liga 1 2021-2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (23/10/21).
Bangkit

Sementara itu, bek Bhayangkara FC, Ruben Sanadi termotivasi untuk bangkit dan menang lawan Bali United. Dia sudah melupakan kekalahan pekan lalu. 

"Kami pemain siap, kami harus konsisten buat besok dan buat ke depannya. Besok laga penting lawan Bali United, kita tahu bagamana mereka, tapi kami liat tim kami saja dan bahu-membahu buat laga besok," tuturnya.

"Saya yakin, dengan kemampuan teman-teman kami bisa jalankan materi pelatih dan pasti berjalan lancar," tutup Ruben Sanadi. 

Bhayangkara FC saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2021/2022 dengan 16 poin. The Guardian unggul empat poin dari Bali United yang menempati peringkat enam.