Bola Internasional

Rekap Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23 2022: Malaysia Menang, Thailand Apes

Selasa, 26 Oktober 2021 04:15 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Fox Sports Asia
Rekap Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23 2022: Malaysia Menang, Thailand Apes. Copyright: © Fox Sports Asia
Rekap Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23 2022: Malaysia Menang, Thailand Apes.

FOOTBALL265.COM - Berikut rekap hasil pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022, di mana dua rival timnas Indonesia yakni Malaysia dan Thailand mengalami nasib berbeda.

Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada Senin (25/10/21) menyajikan 10 laga seru. Malaysia yang bertanding melawan Laos mampu meraih kemenangan tipis 1-0.

Bermain di Stadion MFF, Ulaanbataar, Mongolia, Malaysia mengandalkan pemain yang merumput di Liga Belgia, Luqman Hakim Shamsudin.

Gol tunggal Malaysia ke gawang Laos dicetak oleh Azfar Fikri Azhar pada menit ke-68. Kemenangan ini membuat timnas Negeri Jiran sukses bertengger di posisi puncak sementara Grup J Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Sementara itu, nasib apes dialami oleh Thailand saat bersua tuan rumah Mongolia. Bermain di ketinggian 1350 Mdlp, Thailand sempat memimpin 1-0 di babak pertama.

Namun di babak kedua, performa Negeri Gajah Perang menurun dan akhirnya ditahan dengan skor 1-1. Hasil ini membuat mereka harus puas bertengger di urutan kedua Grup J di bawah Malaysia.

Sedangkan tetangga timnas Indonesia yakni Filipina harus bernasib apes saat berjumpa Korea Selatan. Bermain di Jalan Besar Stadium, Singapura, mereka dihajar dengan skor telak 4-0.

Timnas Indonesia sendiri baru akan menjalani laga perdana Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada Selasa (26/10/21) malam WIB melawan Australia.

Rekap hasil pertandingan lengkap Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 bisa kalian lihat di slide kedua berita ini.