In-depth

Siap Hengkang, 3 Gelandang Habis Kontrak Ini Bisa Gantikan Marcelo Brozovic di Inter Milan

Jumat, 5 November 2021 16:22 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© Getty Images
Sergi Roberto merayakan golnya ke gawang Paris Saint-Germain. Copyright: © Getty Images
Sergi Roberto merayakan golnya ke gawang Paris Saint-Germain.
Sergi Roberto

Berikutnya ada Sergi Roberto, gelandang milik Barcelona yang juga berpotensi besar dilepas pada akhir Juni 2022 nanti.

Memperkuat Barcelona senior sejak tahun 2013, gelandang 29 tahun tersebut telah tampil sebanyak 316 pertandingan dengan torehan 12 gol serta memberikan 37 assist di semua ajang.

Catatan tersebut cukup lumayan dan pas sebagai pengganti Marcelo Brozovic di lini tengah Inter Milan.

Selain itu, ada satu kelebihan yang dimiliki Sergi Roberto dan mungkin bisa menguntungkan Inter Milan yakni kemampuannya bermain versatile.

Selain jadi gelandang bertahan, Sergi Roberto juga kerap ditempatkan sebagai bek sayap. Hal ini bakal jadi keuntungan buat Inter Milan yang dalam beberapa musim selalu bermain lewat wingback.

Bahkan statistik Sergi Roberto kala dipercaya sebagai wingback terbilang cukup baik. Total dari 148 laga yang dimainkan, jebolan asli La Masia itu sukses mengemas tiga gol dan berikan 23 assists di semua kompetisi.

Corentin Tolisso

Terakhir ada Corentin Tolisso, jendral lapangan tengah Bayern Munchen yang belakangan namanya mulai tersingkir lewat kehadiran gelandang muda seperti Joshua Kimmich, Marc Roca dan Leon Goretzka.

Di musim 21/22 ini, Corentin Tolisso hanya mampu tampil dalam tujuh pertandingan buat Bayern Munchen di semua ajang.

Namun dua musim sebelumnya, Corentin Tolisso merupakan pilar penting Bayern Munchen dan ikut membantu Die Rottens menjuarai Liga Champions 19/20.

Sementara di level Timnas, eks Olympique Lyon tersebut telah bermain sebanyak 27 pertandingan termasuk saat membantu Les Blues juara Piala Dunia 2018. Tentu ia bisa menjadi pengganti sepadan untuk Marcelo Brozovic di klub Liga Italia, Inter Milan.