Liga Indonesia

Jumpa Persija, Barito Putera Rotasi Bek: Cassio Absen, Nazar Siap Tempur

Jumat, 5 November 2021 12:02 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© psbaritoputeraofficial
Duel udara pemain Barito Putera melawan Persela Lamongan Copyright: © psbaritoputeraofficial
Duel udara pemain Barito Putera melawan Persela Lamongan

FOOTBALL265.COM - Jelang laga kontra Persija Jakarta, Jumat (05/11/21), Barito Putera melakukan rotasi bek. Cassio dikonfirmasi cedera, tapi Nazar Nurzaidin siap tempur.

Memasuki pekan kesebelas Liga 1 2021, Barito Putera harus menghadapi tim kuat, Persija Jakarta dalam pertandingan yang akan digelar di Stadion Madya Magelang.

Barito Putera dinilai memiliki pertahanan yang rapuh dan kerap kebobolan di menit akhir, sehingga saat ini terperosok di zona merah, dan perlu mengumpulkan poin lagi.

Salah satu faktor yang membuat Barito sulit membendung serangan lawan, lantaran bek asing Cassio de Jesus yang masih cedera kaki, bahkan hingga kini masih belum pulih.

"Untuk pemulihan fisik, cederanya akan kita lakukan pemeriksaan ulang, apakah Cassio sudah seratus persen siap untuk kembali merumput," ucap Dokter Barito Putera, dr. Feras Ardiles via Duta TV, Kamis (04/11/21).

"Jadi, Cassio cedera di bagian paha kanan dan ada robekan di bagian otot dan tendon. Kondisinya bagus, namun kita ingin kondisi seratus persen (untuk bisa bermain lagi)."

Cassio memang beberapa kali mengikuti sesi latihan tim Barito Putera. Namun, ia belum sepenuhnya pulih, sehingga bakal absen lagi saat melawan Persija Jakarta.

"Dalam bulan ini, saya belum melakukan pemantauan, namun minggu lalu, kurang lebih sudah 70 sampai 80 persen, sudah perbaikan jaringan," terang dr. Feras lagi.

Di sisi lain, pada sesi konferensi pers pra pertandingan, Kamis (04/11), pelatih kepala Barito Putera, Djajang Nurdjaman memilih untuk memboyong bek Nazar Nurzaidin.