3.3K
Liga Inggris
Sudah Terisi, Rio Ferdinand Tetap Incar Posisi Direktur Olahraga Man United
© Manchestereveningnews
Belum Bisa ke United Lagi
Sebelum Manchester United resmi mengangkat John Murtough pada medio Maret 2021 lalu, nama Ferdinand beberapa kali timbul di media sebagai calon direktur baru di Old Trafford. Bersama Edwin van der Sar, ia adalah salah satu eks penggawa yang diyakini bisa membawa angin segar untuk The Red Devils.
Akan tetapi kini Murtough dinilai cukup baik sejauh ini dalam menjalankan tugasnya. Sejumlah transfer besar bisa ia eksekusi seperti saat mendatangkan Raphael Varane dari Real Madrid dan juga Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.
Rio Ferdinand mungkin bisa mencari pengalaman dengan bergabung dengan kesebelasan yang lebih kecil. Bila sukses maka tawaran untuk bekerja di Manchester United ataupun tim-tim raksasa lain akan datang dengan sendirinya.