FOOTBALL265.COM - Rahmad Darmawan siap untuk pasang badan atas buruknya prestasi Madura United, yang kini terjerembab di papan bawah klasemen Liga 1 sekaligus terancam zona degradasi.
Hal itu disampaikan RD pasca kegagalan meraup poin penuh saat melawan Persita Tangerang. Alih-alih meraih poin, MU justru kalah 1-2 di Stadion Mochamad Soebroto Magelang, Sabtu (06/11/21).
Kekalahan itu pun menyebabkan Tim Laskar Sape Kerrab terperosok lebih dalam di papan bawah. MU menempati urutan 14 klasemen dengan 11 poin hasil 2 kali menang, 5 seri dan 4 kalah.
Rapuh di lini pertahanan dan seret dalam urusan gol, menjadi problem terbesar MU saat ini. Dari 11 laga, Rafael Silva dkk mengalami defisit 2 gol dari 13 kali membobol gawang lawan, namun 15 kali kebobolan.
"Saya bertanggung jawab atas hasil yang kita capai ini. Apa pun hasilnya, pemain sudah berusaha keras untuk memberi hasil terbaik," beber RD.