FOOTBALL265.COM - Striker Persib Bandung, Ezra Walian akhirnya berpeluang membela timnas Indonesia di ajang resmi setelah menunggu empat tahun.
Pemain naturalisasi itu dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk dua laga FIFA match day dan persiapan ke Piala AFF 2020.
Ezra mengaku sangat senang karena selama ini, dia tak bisa membela skuat Garuda akibat terganjal masalah administrasi antar federasi.
"Tentu saya sangat senang, sudah lama menunggu datangnya hari ini. Dengan dokumen dan lainnya, akhirnya saya kembali dan saya menikmatinya," kata Ezra.
Sebelumnya, Ezra hanya memperkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2017 lalu. Dia bisa berpartisipasi karena event tersebut bukan agenda resmi FIFA.