FOOTBALL265.COM – Berikut hasil pertandingan ke-8 grup A Liga 2 2021-2022 antara Sriwijaya FC vs PSPS Riau, Rabu (17/11/21).
Babak Pertama
Sejak babak pertama, Sriwijaya FC langsung tampil menekan pertahanan PSPS Riau demi mencari gol cepat dan mempermulus langkah ke 8 besar.
Namun ancaman pertama diberikan PSPS lewat Gusti Sandria di mana tendangan bebasnya hanya melambung di atas gawang Sriwijaya FC.
Permainan dengan tempo tinggi diperagakan kedua klub di 10 menit pertama ini. Keduanya saling berambisi menguasai bola demi menciptakan peluang.
Permainan dengan intensitas tinggi ini pun menghasilkan banyak pelanggaran. Ditambah lagi kondisi lapangan yang buruk akibat hujan membuat kedua tim sulit mengembangkan permainan. Hingga laga memasuki menit ke-20, kedua tim masih sulit menciptakan peluang matang.
Memasuki menit ke-30, PSPS mulai melakukan tekanan beruntun dengan Long Ball maupun situasi bola mati. Sriwijaya FC sejauh ini belum menciptakan peluang matang yang bisa berbuah gol.
Laskar Wong Kito pun terlihat kesulitan dalam membangun serangan yang ada baik dengan tusukan maupun umpan pendek. Hal ini memaksa Sriwijaya FC memainkan umpan panjang untuk menciptakan peluang.
Berbanding terbalik dengan Sriwijaya FC, PSPS memanfaatkan kesalahan lawan dan mencoba melakukan serangan balik dengan cepat. Namun Rizky Darmawan masih terlihat sigap dalam mengawal gawangnya.
Memasuki lima menit terakhir waktu normal, tak ada peluang matang tercipta maupun tembakan tepat ke gawang yang dibuat kedua tim.
Alhasil, babak pertama berakhir dengan skor kacamata untuk Sriwijaya FC dan PSPS Riau.