Bola Internasional

Kualitas wasit Kurang Mumpuni, Piala AFF 2020 Batal Gunakan Teknologi VAR

Rabu, 17 November 2021 14:26 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
© pssi
Latihan Timnas Indonesia di Turki Copyright: © pssi
Latihan Timnas Indonesia di Turki
Terbatasnya Penggunaan VAR di Asia Tenggara

Di Asia Tenggara, hanya Liga Thailand yang menggunakan teknologi VAR di semua pertandingan Thai League 1. Sedangkan Vietnam hanya menggunakan teknologi itu pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion My Dinh.

Di kawasan Asia Tenggara memang belum banyak wasit yang mendapatkan pelatihan terkait penggunaan VAR. Bukan cuma masalah SDM, teknologi itu juga tidak bisa dipasang secara singkat.

Padahal ajang Piala AFF 2020 akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Terlepas dari hal itu, Timnas Indonesia kini sedang menjalani pemusatan pelatihan di turki untuk mempersiapkan turnamen tersebut.