FOOTBALL265.COM - Bhayangkara FC kalah 1-2 dari Persita Tangerang dipekan ke-12 Liga 1 2021, Kamis (18/11/21) di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Biang kekalahan The Guardian adalah permainan yang buruk.
Bhayangkara FC sudah kebobolan pada menit ke-25 lewat aksi winger Persita, Irsyad Maulana. The Guardian sempat menyamakan skor lewat gol Dendy Sulistyawan ('79), tapi tim lawan kembali unggul berkat gol Ahmad Nur Hardianto ('81).
Usai pertandingan, pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengakui timnya bermain buruk. Berusaha bangkit di babak kedua, tim juara Liga 1 2017 itu justru terima kartu merah menit ke-77 atas nama Ezechiel N'Douassel.
"Babak pertama kami bermain buruk, yang terburuk yang kami tampilkan sejauh ini. Babak kedua lebih baik, tapi kami kebobolan (gol kedua Persita) yang bisa dibilang karena kami ceroboh," kata pemilik lisensi UEFA Pro itu.