FOOTBALL265.COM - Situasi perpanjangan kontrak Antonio Rudiger yang berlarut-larut rupanya bikin gerah Thomas Tuchel. Pelatih asal Jerman tersebut sampai melontarkan pernyataan keras bahwa tak ada satupun pemain yang lebih besar dari Chelsea.
Palang pintu tangguh Tim Biru London, Antonio Rudiger berada di ambang pintu keluar Stamford Bridge. Penyebabnya, tak lain dan tak bukan lantaran perpanjangan kontraknya yang masih alot.
Mandegnya perpanjangan kontrak bek berusia 28 tahun tersebut disinyalir lantaran kubu The Blues kesulitan memenuhi kenaikan gaji yang diminta Rudiger.
Menurut rumor yang berkembang, Rudiger menginginkan kenaikan gaji hingga dua kali lipat dari pendapatannya sekarang. Jika dikalkulasi, angka yang diminta Rudiger mencapai 200.000 pound sterling per pekan alias setara dengan Rp3,9 Miliar.
Sementara Chelsea bersikukuh bahwa kenaikan gaji Rudiger tak boleh melebihi angka 150.000 pound sterling. Tak ayal lantaran kedua belah pihak sama-sama ngotot dengan pendapatnya, perpanjangan kontrak Rudiger pun menemui jalan buntu.
Situasi tersebut membuat gerah nakhoda Chelsea, Thomas Tuchel. Eks Borussia Dortmund tersebut sampai melontarkan pernyataan keras mengenai sikap Rudiger.