Bola Internasional

Eks Kapten Barito Putera Coba Peruntungan Main di Liga Timor Leste

Selasa, 14 Desember 2021 10:27 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
 Copyright:
Kiper Indonesia di Luar Negeri

Singkat cerita, Wahyu Kasto pun akhirnya menandatangani kontrak bersama Assalam FC pada bulan Oktober lalu, dan menjalani debutnya sebagai kiper di Liga Timor Leste.

Eks kapten Barito Putera itu menjadi sedikit kiper Indonesia yang melebarkan sayapnya ke luar negeri. Konon, Markus Horizon juga pernah main untuk Assalam FC tahun 2016.

Jauh sebelumnya, juga ada kiper legendaris Indonesia yang melebarkan sayap hingga Liga Eropa, yaitu Kurnia Sandy, yang jadi kiper pelapis di Sampdoria, tim asal Italia.

"Jarang sekali kiper Indonesia yang bisa main di luar negeri. Kalau di Eropa dulu ada Coach Kurnia Sandy, tapi itu kan sebelum tahun 2000, tahun 90an," ungkap Kasto.

"Kebetulan saya diberi kesempatan oleh salah satu tim di Timor Leste untuk main di sini, saya tidak akan menyia-nyiakan hal ini," tuntas kiper 23 tahun tersebut.