FOOTBALL265.COM - Persiba Balikpapan gagal mempertahankan keunggulan dari Sriwijaya FC dalam laga perdana Grup X babak 8 besar Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (15/12/21) semalam.
Meski unggul 1-0 lewat gol cepat wingernya Yogi Novrian dan menguasai pertandingan babak pertama, Beruang Madu justru keok dengan skor akhir 1-2.
Pelatih Persiba, Fakhri Husaini menyebutkan bahwa penurunan performa timnya di lapangan hijau disebabkan oleh ditarik keluarnya gelandang Nugroho Fatchur pada menit ke-28.
“Nugroho mengalami cedera pergelangan kaki sehingga harus ditarik ke luar lapangan,” ucap Fakhri Husaini usai pertandingan.
Setelah ditariknya sang kreator lini tengah, Persiba justru melempem. Serangan yang tadinya cukup merepotkan pertahanan Sriwijaya FC secara perlahan mengendur, justru tim lawan berhasil mencetak gol penyeimbang menjelang turun minum.
“Pergantian pemain di lini tengah mempengaruhi permainan kami. Tadinya pergerakan Nugroho sangat luas, tapi semua itu berisiko. Pemain cepat beradaptasi atau malah mempengaruhi permainan tim," cetus Fakhri.
Saat tekanan Persiba Balikpapan menurun, Sriwijaya FC mampu mengambil alih dan mengembangkan permainan. Kesalahan marking menambah deretan kelam anak asuhnya di laga ini.
“Apa yang mereka (Sriwijaya FC) perlihatkan itu bagus. Mereka menambah pemain baru dan semakin bagus,” jelas mantan pelatih timnas Indonesia U-16 tersebut.