FOOTBALL265.COM – Markas juara bertahan Liga Italia, Inter Milan, digeledah pihak berwenang usai dugaan penyimpangan keuangan terkait transfer pemain.
Laporan dari Gazzetta dello Sport menyebutkan jika penyidik telah melakukan investigasi pada aktivitas transfer Inter Milan pada musim 2017/18 dan 2018/19.
“Investigasi terkait dugaan penyimpangan keuangan oleh orang yang tidak disebutkan namanya ini masih berada di tahap awal,” bunyi pernyataan resmi penyidik yang bertugas melakukan investigasi di markas Inter Milan.
Investigasi ini dimulai setelah pihak berwenang tertarik dengan potensi penyimpangan keuangan pada aktivitas transfer Inter Milan dalam beberapa musim terakhir.
Dalam aktivitas transfer tersebut, penyidik menyoroti beberapa nama yang bukan merupakan pemain papan atas namun berpotensi menghadirkan penyimpangan laporan keuntungan bagi klub.
Hingga tulisan ini selesai dibuat, belum ada pernyataan resmi yang dikeluarkan oleh Inter Milan terkait penyelidikan terhadap dugaan skandal transfer yang menimpa mereka.