Bola Internasional

Piala AFF 2020: Reaksi Shin Tae-yong Soal Timnas Indonesia Tak Dapat Penalti

Kamis, 23 Desember 2021 00:00 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Juni Adi
 Copyright:
Reaksi Shin Tae-yong

Ricky Kambuaya dilanggar di dekat kotak penalti lawan. Namun sayang wasit yang memimpin Kim Hee-goon tidak memberikan penalti. Padahal dalam tayang ulang, insiden terjadi di dalam kotak terlarang.

Dia melihat pelanggaran terjadi di luar kotak penalti, sehingga Timnas Indonesia hanya diberikan tendangan bebas saja. Terkait keputusan wasit ini, Shin Tae-yong tidak mau banyak komentar.

"Saya belum nonton videonya. Jadi saya tidak bisa mengatakan itu penalti atau bukan," ucap Shin Tae-yong selepas laga.

Namun meskipun nantinya hasil video mengatakan keputusan wasit salah, Shin Tae-yong tidak akan mempermasalahkan. Dia tetap menghargai keputusan wasit.

"Tapi bika memang wasit ambil keputusan yng salah di lapangan kita harus hargai keputusannya," pungkas pelatih asal Korea Selatan ini.

Kini perjuangan Timnas Indonesia belum tuntas. Sebab Evan Dimas dan kolega masih akan berjuang di leg kedua nantinya. Seperti diketahui leg kedua babak Semifinal Piala AFF akan berlangsung pada 25 Desember mendatang.