Sudah Sepakat, 3 Pemain Barcelona yang Tergusur Kedatangan Alvaro Morata dari Juventus
1. Ousmane Dembele
Kedatangan Alvaro Morata yang berposisi natural sebagai penyerang tengah membuat Ferran Torres berpeluang mengisi sektor winger kanan. Jika hal ini terjadi, maka sosok yang akan menjadi korban adalah Ousmane Dembele.
Musim ini saja, Ousmane Dembele baru tampil 8 kali setelah sempat absen panjang karena cedera. Penempatan Torres di kanan untuk mengakomodasi Morata di tengah jelas akan membuat Dembele makin sulit mendapatkan menit bermain.
Dengan kontraknya yang hanya tersisa 6 bulan dan ketertarikan dari sejumlah klub Liga Inggris, bukan tidak mungkin Barcelona akan menjualnya Januari ini agar tidak kehilangan dirinya secara gratis.
2. Luuk de Jong
Diboyong sebagai transfer kejutan Ronald Koeman pada musim panas kemarin, Luuk de Jong malah menjadi pembelian gagal. Sejauh ini, bintang Belanda itu baru mencetak 1 gol dari 13 laga di semua kompetisi. Ia bahkan tak pernah dijadikan pilihan utama sejak Xavi Hernandez menggantikan Koeman.
Kedatangan Morata jelas akan membuat Luuk de Jong menjadi pilihan terakhir setelah Morata serta Memphis Depay dan Torres yang juga bisa menjadi penyerang tengah.
Situasi itu, ditambah gaya bermainnya yang tak sesuai dengan pola Barcelona dan kontrak yang tersisa 6 bulan, bukan mustahil Luuk de Jong akan dilepas dalam waktu dekat.
3. Memphis Depay
Memphis Depay menjadi nama lain yang diboyong Koeman ke Barcelona di musim panas. Sejauh ini, pria Belanda itu sukses mencetak 8 gol dari 15 laga Liga Spanyol sebelum absen di 3 laga terakhir karena cedera hamstring.
Meski demikian, kinerja Memphis Depay dinilai tak terlalu memuaskan oleh Xavi Hernandez. Pasalnya, Depay kerap melempem saat bertemu tim-tim 4 besar Liga Spanyol, dan bahkan tak bisa mencetak 1 gol pun di Liga Champions. Akibatnya, ia diklaim tak masuk dalam rencana jangka panjang Xavi di Barca.
Depay sempat disebut ditawarkan ke Juventus untuk dibarter dengan Morata, tapi skema itu ditolak Bianconeri. Meski demikian, bukan berarti posisinya di Barcelona akan tetap aman.
Kedatangan Morata membuat Depay berpeluang hanya menjadi pilihan kedua sebelum dijual di musim panas 2022 saat kontraknya tersisa setahun.