FIFA Bikin Aturan Transfer 'Nyeleneh' Baru, Bikin Pusing Klub-klub Besar Eropa?
Tentunya protes juga mengiringi pengesahan rule baru yang satu ini. Pasalnya banyak sekali kesebelasan top Eropa yang menggunakan sistem peminjaman untuk membantu pematangan pemain muda.
Sebut saja Chelsea (21), Manchester City (29), Manchester United (15), Arsenal (13), dan Liverpool (12) yang musim ini mengirim banyak pemain mereka untuk berbaju tim lain melebihi batas kuantiti tetapan FIFA. Hanya saja ada poin tambahan yang bisa membuat hal tersebut diperbolehkan.
Semua aturan FIFA tadi hanya berlaku untuk pemain senior pro. Apabila usia mereka masih di bawah 21 tahun dan berstatus sebagai pemain homegrown atau didikan akademi klub itu sendiri, ada pengecualian.
Sebuah klub masih tetap bebas mengirim sebanyak apapun pemain belia jika memang memenuhi syarat di atas. Jadi para pemain muda yang haus akan jam terbang bisa bernafas lega walau ada aturan baru FIFA.