Liga Indonesia

Tunjuk Fakhri Husaini, Borneo FC Ungkap Target Besar di Liga 1

Sabtu, 22 Januari 2022 18:26 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Borneo FC mengungkapkan target besar mereka di Liga 1 usai menunjuk Fakhri Husaini sebagai pelatih anyar pengganti Risto Vidakovic. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Borneo FC mengungkapkan target besar mereka di Liga 1 usai menunjuk Fakhri Husaini sebagai pelatih anyar pengganti Risto Vidakovic.

FOOTBALL265.COM - Borneo FC mengungkapkan target besar mereka di Liga 1 usai menunjuk Fakhri Husaini sebagai pelatih anyar pengganti Risto Vidakovic.

Borneo FC akhirnya secara resmi memperkenalkan Fakhri Husaini sebagai pelatih baru mereka. Fakhri menggantikan posisi Risto Vidakovic yang memilih mundur.

Fakhri Husaini mendapatkan kontrak sampai akhir musim dengan opsi perpanjangan. Penunjukan Fakhri pun diutarakan langsung oleh presiden klub Borneo FC, Nabil Husein.

Nabil menilai Fakhri Husaini cocok melatih Borneo FC yang diperkuat banyak pemain muda. Seperti diketahui, Fakhri Husaini pernah menangani Timnas Indonesia U-16 dan U-19.

"Saya ingin pemain muda bisa berkembang dan sukses seperti saat Bang Fakhri menangani Timnas usia muda," kata Nabil Husein, seperti dikutip dari laman klub.