Rumput Tetangga Lebih Hijau, Maldini Milik Liverpool Pilih Membelot ke Kubu Rival
Ya, klub asuhan Claudio Ranieri tersebut segera mengumumkan kedatangan Nathaniel Phillips dari Liverpool. Laporan dari Calciomercato membocorkan jika Nathaniel Phillips tengah mengemasi kopernya untuk merapat ke Vicarage Road.
Kendati nilai transfer masih dirahasiakan, namun kepindahan Nathaniel Phillips diperkirakan akan terwujud dalam waktu dekat.
Kedatangan Nathaniel Phillips sendiri diplot untuk menambal bobroknya sektor lini pertahanan The Hornets. Meski punya 6 bek tengah, namun Watford masuk dalam 3 besar klub yang paling banyak menderita kebobolan di Liga Inggris. Tak ayal, jika paruh musim ini Ranieri begitu ngebet meminang Nathaniel Phillips.
Jika transfer tersebut benar-benar terlaksana, tentu West Ham United dan Brighton and Hove Albion bakal gigit jari. Pasalnya, kedua klub tersebut menjadi peminat serius Nathaniel Phillips. Baik West Ham United dan Brighton and Hove Albion bahkan sudah melayangkan proposal pembelian sebelum ditolak oleh Liverpool lantaran tak menemui kata sepakat terkait mahar pembelian.