Liga Inggris

Bruno Fernandes Buat Anthony Martial Terusir dari Manchester United

Kamis, 27 Januari 2022 18:33 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Isman Fadil
© Matthew Peters/Manchester United via Getty Images
Selebrasi Anthony Martial dalam laga Manchester United vs LASK Copyright: © Matthew Peters/Manchester United via Getty Images
Selebrasi Anthony Martial dalam laga Manchester United vs LASK
Komentar Bruno Fernandes Terhadap Performa Buruk Martial

Mengutip dari laman Mirror, Bruno Fernandes pernah melontarkan komentar bernada sentimen terhadap performa buruk Anthony Martial pada 2020 lalu.

Fernandes mengungkapkan bahwa Martial tidak mencetak cukup banyak gol, padahal ia sering mendapat peluang terbuka untuk mencetak banyak gol.

Fernandes berbicara dengan nada ringan dalam sebuah wawancara untuk situs resmi Manchester United pada saat itu.

“Bersama Marcus (Marcus Rashford), selalu ada lelucon terkait performa ia dan Anto (Anthony Martial). Saya katakan kepada mereka setiap kali saya mengoper ke mereka, mereka tidak pernah mencetak gol,” kata Bruno Fernandes pada dua tahun silam.

“Mereka tidak pernah memberi saya asis. Anda lihat lagi bahwa Anto melewatkan peluang itu saat melawan Leeds. Langsung saja, saya melihatnya dan mulai tersenyum. Dia mengerti maksud saya. Saya pikir itu bagus, itu positif.”

“Tentu saja, terkadang Anda harus meneriaki rekan setim Anda dan memanggilnya untuk melakukan hal yang berbeda, itu juga bagian besar dari permainan, bahwa Anda sedikit memotivasi pemain setim lainnya.”

“Terkadang dengan senyuman, terkadang dengan hal lain, tetapi yang paling penting adalah memahami bahwa Anda melakukan yang terbaik untuk tim,” tutup Bruno Fernandes.