5 Fakta Tak Masuk Akal Usai Manchester United Tersingkir dari FA Cup
Cristiano Ronaldo gagal mengeksekusi penalti di waktu normal saat Manchester United berhadapan dengan Middlesbrough pada menit ke-19.
Tendangannya melebar ke sisi kanan gawang lawan. Ini merupakan kali kedua Ronaldo gagal melakukan tendangan penalti musim ini, sebelumnya kegagalan itu terjadi saat memperkuat Portugal di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Irlandia.
Kegagalan Penalti Keempat Ronaldo
Kegagalan penalti lawan Boro menjadi yang keempat bagi CR7 selama berseragam Man United termasuk pada periode pertamanya.
Squawka mencatat, Ronaldo gagal penalti lawan Wigan (2006), West Ham (2007), dan laga melawan Barcelona (2008).
Perjalanan Drama Middlesbrough
Middlesbrough musim ini tampil penuh drama di ajang FA Cup. Di putaran ketiga, mereka baru bisa meraih kemenangan di ujung pertandingan, karena baru mencetak gol di menit ke-90 melawan Mansfield.
Sedangkan di putaran keempat, mereka memastikan diri lolos setelah mengalahkan Manchester United lewat adu penalti.
Lini Depan Buruk Man United
Manchester United tercatat melepaskan 22 tembakan ke arah gawang, yang dibuat oleh Cristiano Ronaldo (10), Marcus Rashford (6) dan Bruno Fernandes (6). Namun tidak ada satupun yang berbuah gol dari ketiga pemain tersebut.
Kekalahan Pertama Kalinya
Manchester United telah tersingkir dari FA Cup lebih awal (di putaran keempat) untuk pertama kalinya sejak 2014 melawan Swansea City.